BERITA
-
Pelantikan dan Serah Terima Pengurus OSIS MTs dan MA Laboratorium UIN SU Medan
09 Januari 2018 Administrator Dibaca : 3324 KaliSenin, 8 Januari 2018. Madrasah Tsanawiyah Laboratorium UIN SU Medan melaksanakan Upacara Bendera dilanjutkan dengan pelantikan OSIS, upacara bendera dimulai pukul 07.30 WIB sampai dengan 09.00 WIB yang bertempat di halaman Madrasah dan diikuti oleh seluruh siswa, Kepala Madrasah, Para Guru dan Staf TU. Setelah itu pelantikan Pengurus OSIS dilanjutkan di ruangan madrasah. Sebelumnya melalui proses pemilihan ketua OSIS yang dilaksanakan secara demokratis melalui pemilihan secara langsung oleh seluruh peserta didik pada awal Desember lalu.
Pelantikan ketua OSIS Tsanawiyah Muhammad Ibnu menggantikan Aida sedangkan OSIS Aliyah Muhammad Ryandi menggantikan Muhammad Ismail, Kepala Madrasah mengambil sumpah pelantikan yang berjalan dengan khitmad dan disaksikan langusng oleh para wakil kepala Madrasah, dewan guru, staf dan seluruh siswa dengan tertib dan lancar, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan serta serah terima secara simbolis berupa menyerahkan tongkat komandan dari ketua lama kepada ketua baru.
Dalam sambutannya, kepala Madrasah mengatakan, Kalian adalah siswa-siswi terpilih yang diberikan amanah oleh Madrasah dan seluruh peserta didik untuk mengemban tugas menjalankan roda organisasi yang didalamnya terdapat program-program yang seiring dengan program Madrasah. Bekerjalah semaksimal mungkin sesuai dengan kemampuan dengan mengacu pada program dan ketentuan yang berlaku dengan disertai tanggungjawab.
Kepala Madrasah menambahkan dengan dilantiknya Pengurus OSIS yang baru, kami berharap semoga OSIS ini dalam menjalankan tugasnya sesuai program-program kerja yang telah disusun dengan baik yang dapat membangun madrasah, bisa menjadi pengurus yang bertanggung jawab, penuh pengabdian dan berakhlakul karimah serta bekerja sama dan saling membantu, sehingga jika ada permasalahan yang harus dipecahkan diselesaikian dengan cara musyawarah. Ia berharap dengan perubahan lokasi madrasah ini lebih menambah semangat dan kreativitas siswa/i karena seluruh mahasiswa UIN SU dapat menjadi cermin dalam hal kreativitas tentunya hal yang positif, semoga dengan lancar suksesnya acara pelantikan tersebut bisa membawa anak anak lebih berdisiplin dan penuh tanggung jawab serta tetap menjaga nama baik UIN SU melalui jemabatan Madrasah Laboratorium UIN SU Medan. Selamat bekerja untuk pengurus OSIS yang baru semoga bisa membawa nama Madrasah menjadi lebih baik.
KOMENTAR
BERITA LAINNYA
Indeks- PASKIBRA MA Laboratorium UIN SU Medan Raih Juara I pada Lomba LVBB Kota Medan
- Perkuat Integrasi Keilmuan, Siswa/i MA Laboratorium UIN SU Ikuti Madrasah Sains Olimpiade
- Hadapi Tahun Pelajaran Baru, MA Laboratorium UIN SU Medan siap Implementasikan Kurikulum Merdeka.
- MA Laboratorium UIN SU Medan: Uji Kreativitas Siswa Melalui Celebration Day
- OSIM MA Lab. UIN SU Bagikan Takjil dan Buka Puasa Bersama
- Pelantikan Dewan Ambalan Tengku Amir Hamzah-Raden Ajeng Kartini Masa Bakti 2023-2024
- Hadapi Tahun Pemilu, MA Laboratorium UIN SU Medan adakan Pemilihan OSIM secara Langsung
- Hadapi Tahun Pemilu, MA Laboratorium UIN SU Medan adakan Pemilihan OSIM secara Langsung
- Sambut Semester Genap, MA Laboratorium UIN SU Medan lakukan Pelatihan Fardhu Kifayah
- Riset Soal Geng Motor di Medan, Utusan MA Laboratorium UIN SU;